Madrid Tak Boleh Bikin Kesalahan di Piala Dunia Antarklub


Football5star.com, Indonesia - Real Madrid akan menghadapi Kashima Antlers di semifinal Piala Dunia Antarklub 2018, Rabu (19/12/2018). Pertandingan ini pun disambut baik oleh kapten tim, Sergio Ramos.

Kendati datang ke Uni Emirates Arab dengan pelatih dan beberapa pemain berbeda, Ramos menegaskan cara bermain Madrid tetap sama seperti ketika masih dibesut Zinedine Zidane.

"Saya tidak berpikir Anda akan melihat banyak perbedaan di lapangan. Kami punya tim yang sangat mirip seperti sebelumnya meski kehilangan Cristiano Ronaldo yang menjadi pemain menentukan di sini. Tapi kami akan bermain dengan cara yang sama dan menang selalu jadi tujuannya," kata Ramos seperti dilansir AS, Senin (17/12/2018).

[caption id="attachment_177347" align="aligncenter" width="741"]ramos-madrid @realmadriden[/caption]

Lebih lanjut, bek 35 tahun itu meminta agar Madrid tidak melakukan kesalahan pada laga pertama nanti. Menurutnya, tidak ada alasan bagi Los Blancos melakukan kesalahan di turnamen singkat seperti Piala Dunia Antarklub ini.

"Ini kompetisi yang singkat dan tidak ada toleransi untuk membuat kesalahan. Ini laga semifinal, setelah itu final, dan kami ingin membawa pulang piala ini lagi," ia menambahkan.

Madrid datang ke Dubai bermodalkan performa tidak konsisten. Bagaimana tidak, mereka hanya mampu menang tipis di dua laga LaLiga terakhir. Sedangkan di laga terakhir fase grup Liga Champions, klub asuhan Santiago Solari dipermalukan CSKA Moskow 0-3 di Santiago Bernabeu.

[better-ads type="banner" banner="156437" ]
Madrid Tak Boleh Bikin Kesalahan di Piala Dunia Antarklub

#PialaDuniaAntarklub #RealMadrid #SergioRamos

Komentar