

Football5star.com, Indonesia - Zoran Mamic, pelatih Al Ain, sangat bangga mampu mengantarkan timnya lolos ke final Piala Dunia Antarklub 2018 dengan menyingkirkan River Plate pada semifinal. Dia menilai kemenangan lewat drama adu penalti itu sebagai lanjutan keajaiban yang diperoleh anak-anak asuhnya sepanjang tahun ini.
"Saya bangga menjadi bagian dari kesuksesan ini. Musim lalu, untuk kali pertama sepanjang sejarah, kami meraih dua gelar. Sekarang, kami berada di final Piala Dunia Antarklub," ucap Zoran Mamic selepas pertandingan seperti dikutip Football5Star.com dari Sport360.
Dia melanjutkan, "Bagi semuanya, ketika kita bicara soal olahraga, ini haruslah menjadi hal terbesar yang pernah terjadi. Saya sangat bahagia dan bangga. Hal yang terjadi malam ini sungguh luar biasa."
[caption id="attachment_177433" align="aligncenter" width="741"]

Perjuangan Ail Ain yang tampil di Piala Dunia Antarklub 2018 sebagai wakil tuan rumah itu memang tak ringan. Mereka harus melakoni laga dari putaran pertama. Sebelum menghadapi River Plate, anak-anak asuh Zoran Mamic terlebih dahulu menyingkirkan Team Wellington dan Esperance de Tunis.
"Dalam 15 hari, pertandingan malam ini adalah yang kelima. Sungguh luar biasa hal yang telah dilakukan para pemain saya malam ini. Betapa banyak energi, betapa banyak kecintaan kepada sepak bola, beta abanyak semangat, dukungan untuk satu sama lain. Ini sungguh sukar dipercaya," lanjut pelatiha sal Kroasia itu.
Meskipun demikian, Zoran Mamic menegaskan, perjuangan belum usai. Mereka tak akan terlena oleh keberhasilan menyingkirkan River Plate. Bersiap diri menghadapi final Piala Dunia Antarklub melawan Kashima Antlers atau Real Madrid adalah prioritas saat ini.
"Mereka pantas merayakan momen ini. Namun, itu hanya untuk malam ini. Besok, mereka harus kembali berlatih. kami punya waktu empat hari untuk memulihkan diri," tegas Zoran Mamic lagi.
[better-ads type="banner" banner="156437" campaign="none" count="2" columns="1" orderby="rand" order="ASC" align="center" show-caption="1"][/better-ads]
Zoran Mamic Bangga Bawa Al Ain ke Final Piala Dunia Antarklub
#AlAin #PialaDuniaAntarklub #RealMadrid #RiverPlate #ZoranMamic
Komentar
Posting Komentar