

Football5star.com, Indonesia - Undian 16 besar Liga Champions 2018-19 mempertemukan Ajax Amsterdam dengan juara bertahan, Real Madrid. Meski sulit, Matthijs de Ligt yakin bisa kalahkan Real Madrid.
Ditemui saat menerima penghargaan Golden Boy Award di Italia, pemain berkebangsaan Belanda ini menyebut pertandingan melawan Real Madrid akan berjalan ketat. "Ini akan menjadi pertandingan yang sulit melawan tim terbaik di dunia, tapi kami yakin," ungkapnya dikutip Football5star dari Sky Sport Italia.
Ajax lolos ke babak 16 besar dengan status runner up grup E di bawah Bayern Munich. Mereka bersama Bayern adalah dua klub yang tak terkalahkan di Grup E. Total ada empat tim yang tak terkalahkan di babak grup Liga Champions. Selain mereka berdua, ada Olympique Lyon dan FC Porto.
Kegemilangan kaki-kaki lincah skuat muda klub yang berjuluk de Godenzonen itu membuat mereka optimis bisa mengatasi juara bertahan. "Kami bisa mengalahkan Real Madrid dan menunjukkan kualitas kami ke seluruh dunia," imbuhnya.
[caption id="attachment_177258" align="aligncenter" width="741"]

De Ligt menjadi salah satu komoditi panas di bursa transfer tengah musim yang akan dimulai Januari nanti. Penampilan apik bek berusia 19 tahun itu berbuah gelar Golden Boy award 2019. Ia mengalahkan Justin Kluivert, Patrick Cutrone, dan Trent Alexander-Arnold.
Tak hanya itu, kesuksesan meraih gelar ini membuat namanya masuk dalam buku sejarah. Ia menjadi bek pertama yang meraih gelar Golden Boy Award yang pertama kali digelar pada 2003. Selama 14 kali gelaran sebelumnya, pemenang Golden Boy didominasi penyerang dan gelandang.
"Ini adalah hasil yang bagus untuk seorang bek. Bisa memenangkan penghargaan bergengsi ini, saya senang menjadi ang pertama dalam peran saya (seorang bek) untuk memenangkan trofi ini," pungkasnya.
[better-ads type="banner" banner="156436" ]
Meski Sulit, de Ligt Yakin Bisa Kalahkan Madrid
#16BesarLigaChampions #AjaxAmsterdam #LigaChampions #MatthijsDeLigt #RealMadrid
Komentar
Posting Komentar