5 Pemain yang Bertemu Mantan Klub di 16 Besar


Football5star.com, Indonesia - Babak 16 besar Liga Champions musim ini menyajikan laga-laga yang lebih menarik dari musim sebelumnya. Bagaimana tidak, terdapat setidaknya lima pemain yang akan menghadapi mantan klubnya pada fase ini.

Bisa dikatakan hanya ada dua laga yang akan menyuri perhatian pada 16 besar kali ini. Yang pertama tentu saja bertemunya Liverpool dengan Bayern Munich. Sedangkan satu lagi menyajikan laga sengit antara Manchester United melawan Paris Saint-Germain.

Walau begitu, delapan pertandingan yang akan tersaji nanti tetap menghadirkan tensi tinggi yang melibatkan banyak pemain, tidak terkecuali bagi mereka yang terbuang dari klub sebelumnya, atau mungkin mereka yang harus mengalahkan klub masa kecilnya.

Football5star.com sudah merangkum lima pemain yang akan melawan mantan klub di 16 besar Liga Champions musim ini:



  1. Leroy Sane



[caption id="attachment_177196" align="aligncenter" width="741"] beinsports.com[/caption]

Tanpa Schalke 04, Leroy Sane tidak akan menjadi pemain hebat seperti yang kita kenal saat ini. Berkat didikan klub yang kini dilatih Domenico Tedesco itu pula Manchester CIty rela memboyognya dengan harga 60 juta pounds pada 2016 lalu.

Akan tetapi, bertemunya The Citizen dengan Schalke membuat Sane berada di persimpangan jalan. Bagaimana tidak, baginya Schalke bukan hanya sekadar klub, tapi juga rumah tempat di mana ia tumbuh. Ia masuk akademi klub sekota Borussia Dortmund ini sejak berusia 12 tahun.



  1. Angel Di Maria



[caption id="attachment_163899" align="aligncenter" width="741"]Hamsik: Kami Harus Kalahkan PSG di Kandang uefa.com[/caption]

Berbeda dengan cerita Sane, Angel Di Maria mungkin akan dengan senang hati menyingkirkan Manchester United. Pasalnya winger Paris Saint-Germain ini sempat disia-siakan selama satu musim keberadaannya di Old Trafford.

Datang ke United dengan status pemain termahal ketika itu, Di Maria gagal menunjukkan performa terbaiknya. Ia pun hanya menjadi penghangat bangku cadangan di bawah kendali Louis van Gaal. Setelah itu pemain yang didatangkan dari Real Madrid ini memilih hengkang ke PSG 2015 lalu untuk mengembalikan performa terbaiknya.



  1. Samuel Umtiti




Kiprah Samuel Umtiti bersama Barcelona selama ini tak lepas dari tempaan yang ia terima dari Olympique Lyon. Berkat performa menawannya bersama klub raksasa Prancis itu pula Blaugrana berani mendatangkannya pada 2016 lalu.

Ia kini menjadi sosok tak tergantikan di jantung pertahanan Barcelona. Namun, di 16 besar Liga Champions musim ini ia harus menerima kenyataan untuk mengalahkan Lyon, klub yang ia bela sejak 2010. Tapi sebelum hari itu terjadi, bek Prancis ini sepertinya harus memulihkan cedera lutut yang sudah diderita sejak Oktober lalu.



  1. Ivan Marcano



[caption id="attachment_129398" align="aligncenter" width="741"]as roma kontrak mantan bek fc porto, ivan marcano asroma.com[/caption]

Belum genap satu tahun meninggalkan Porto, Ivan Marcano sudah harus kembali ke klub yang turut membesarkan namanya. Kepastian ini tak lepas dari hasil undian 16 besar yang mempertemukan AS Roma dengan raksasa Portugal tersebut.

Walau begitu, Marcano harus bekerja ekstra keras agar diturunkan Eusebio Di Francesco pada laga dua leg ini. Pasalnya ia lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan di musim perdananya bersama Il Lupi. Di Liga Champions saja dirinya baru diturunkan sekali saat melawan Viktoria Plzen.



  1. Xherdan Shaqiri



[caption id="attachment_152284" align="aligncenter" width="741"] standard.co.uk[/caption]

Karier Xherdan Shaqiri selama ini bagaikan roller coaster. Mulai dikenal ketika memperkuat FC Basel, pemain berdarah Albania kemudian hengkang ke Bayern Munich dan sempat singgah di Inter Milan sebelum akhirnya “terjebak” di Stoke City.

Musim ini Shaqiri kembali bangkit dengan memperkuat raksasa Inggris, Liverpool. Ia pun baru saja mencetak dua gol ke gawang Manchester United akhir pekan lalu. Tak ayal, laga yang mempertemukan Liverpool vs Bayern akan menjadi ajang pembuktian bagi sang winger bahwa Die Roten sudah salah menyia-nyiakan bakatnya.
5 Pemain yang Bertemu Mantan Klub di 16 Besar

#AngelDiMaria #IvanMarcano #LeroySane #SamuelUmtiti #XherdanShaqiri

Komentar