Nedved: Saya Tak Menyerang Pribadi Marotta




Football5star.com, Indonesia - Pavel Nedved, Wakil Presiden Juventus, coba mengklarifikasi pernyataannya yang dianggap beberapa pihak sebagai serangan kepada Giuseppe Marotta yang baru bergabung dengan Inter Milan. Dia menegaskan, pernyataannya itu sama sekali bukan serangan, melainkan ungkapan kekecewaan.

Marotta baru-baru ini diperkenalkan sebagai CEO baru I Nerazzurri. Itu hanya berselang beberapa bulan setelah dia mundur dari posisinya di Juventus. Putusan bergabung dengan seteru utama di Serie A itulah yang membuat Nedved kecewa hingga mengatakan bahwa pria berumur 61 tahun tersebut tak pernah jadi Juventino.

[caption id="attachment_177245" align="aligncenter" width="741"]Giuseppe Marotta saat resmi diangkat sebagai CEO baru Inter Milan. serieanews.com[/caption]

"Perkataan saya dapat dilihat sebagai serangan kepada Marotta," urai Nedved seperti dikutip Football5Star.com dari Football Italia. "Tidak demikian adanya. Bagaimanapun, dia adalah guru hebat bagi kami. Saya hanya terluka karena Marotta pergi ke Inter yang selalu jadi rival kami. Itu menyakitkan bagi saya. Itu saja."

Sementara itu, sang CEO anyar Inter tak terlalu peduli pada omongan mantan rekan kerjanya semasa di I Bianconeri tersebut. Dia fokus pada tugas barunya di I Nerazzurri.

"Saya sekarang di Inter dan tentu saja tugas saya tidak mudah setelah sekian lama berada di Juve. Pavel dan saya sekarang musuh di sepak bola. Namun, hidup harus terus berjalan. Kini, terserah kepada saya untuk meluncurkan tim yang tak berada di puncak selama beberapa tahun terakhir," urai Marotta.

Di Inter, Marotta akan bekerja sama dengan CEO lainnya, Alessandro Antonella. Dia akan fokus pada bidang olahraga dan bisnis, sedangkan Antonella menangani semua aktivitas perusahaan.

[better-ads type="banner" banner="156432" campaign="none" count="2" columns="1" orderby="rand" order="ASC" align="center" show-caption="1"][/better-ads]
Nedved: Saya Tak Menyerang Pribadi Marotta

#GiuseppeMarotta #InterMilan #Juventus #PavelNedved #SerieA

Komentar