

Pada Selasa (18/12), Mourinho memuruskan untuk pergi dari Old Trafford. Ia tak mampu membawa The Red Devils tampil konsisten di Premier League dan Liga Champions musim ini.
"Saya ingin berterima kasih atas kesempatan yang telah diberikan oleh pihak Manchester United. Saya yakin pekerjaan saya tak akan dilupakan oleh para suporter. Saya juga meyakini beberapa orang di Manchester akan selalu menjadi sahabat saya," ujar Mourinho dikutip dari Gianluca di Marzio.
[caption id="attachment_166589" align="aligncenter" width="741"]

"Semua orang memahami cara kerja saya sebagai pelatih. Saya selalu pergi dengan rasa bangga yang tinggi atas pekerjaan yang dilakukan oleh seluruh kolega saya," imbuh pria 55 tahun itu.
Selepas kepergiannya dari Old Trafford, The Special One berharap para awak media di Inggris tidak mengusik kehidupan pribadinya. Ia mengaku ingin hidup tenang sebelum kembali melanjutkan kariernya sebagai pelatih.
"Saya harap, seluruh awak media akan menghargai privasi saya setidaknya hingga saya kembali melatih. Saya ingin menikmati hidup yang tenang di masa-masa senggang ini."
Di bawah asuhannya, Manchester United berhasil meraih satu gelar Liga Europa dan satu Piala Liga Inggris. Namun, ia gagal membawa The Red Devils meraih gelar Premier League perdananya semenjak kepergian Sir Alex Ferguson.
Mourinho Merasa Bangga Sempat Tukangi Manchester United
#JoseMourinho #ManchesterUnited
Komentar
Posting Komentar