
Football5star.com, Indonesia - Laju Arsenal di Premier League semakin menuju ke arah yang positif. Di lanjutan Premier League pekan ke-7, The Gunners menjungkalkan tamunya, Watford. Terhitung sejak terakhir takluk di kandang Chelsea, Arsenal memang tak terhentikan. Mereka sukses cetak 4 kemenangan beruntun sebelum menjamu The Hornets.
Dan di laga tadi (29/9) malam, skuat asuhan Unai Emery memang tampil lebih efisien dan efektif. Walau masih mendominasi penguasaan bola, The Gunners memamg jarang melepas tembakan mengarah tepat ke gawang. Sebagai perbandingan, tuan rumah memiliki 9 tembakan, tapi hanya 2 yang mengarah ke gawang. Sementara tim tamu jauh lebih menggebrak dengan total 13 tembakan di mana 4 di antaranya tepat ke gawang.
Di laga ini, keputusan jitu Emery dalam melakukan pergantian pemain memang layak dipuji. Tiga pemain yang ia masukkan, ketiganya memberi andil yang tak sedikit bagi kemenangan kandang ketiga beruntun Arsenal di Premier League.
[caption id="attachment_154414" align="aligncenter" width="741"]

Jalannya Laga Arsenal vs Watford
Di menit-menit awal, tuan rumah memang memegang kendali permainan, tapi Watford lebih berbahaya. Tercatat, Troy Deeney dan Roberto Pereyra beberapa kali merepotkan duet Shkodran Mustafi dan Rob Holding. Walau begitu, tak hanya yang terjadi di babak pertama selain cederanya Petr Cech. Kapten Arsenal tersebut mendapat cedera hamstring dan digantikan Bernd Leno tepat ketika babak pertama akan berakhir.
Di babak kedua, Leno langsung curi panggung. Sepakan Deeney memanfaatkan tendangan bebas Jose Holebas dia tepis dengan gemilang. Dan di babak ini, Emery menunjukkan kepekaannya dalam membaca situasi pertandingan. Pierre-Emerick Aubameyang dan Aaron Ramsey ditarik keluar digantikan oleh Alex Iwobi dan Danny Welbeck.
Iwobi menjadi pemain pengganti pertama yang memberi kontribusi. Umpan silangnya kepada Alexandre Lacazette salah diantisipasi oleh Craig Cathcart dan menjadi gol pembuka di menit ke-81. Dua menit berselang, ganti Danny Welbeck yang mencuri atensi. Dia memenangkan perebutan bola, lalu menyodorkan ke Iwobi, yang berlanjut kepada Lacazette, dan berujung asis bagi gol Mesut Oezil pada menit ke-83.
Sampai akhir laga, Arsenal vs Watford berakhir skor 2-0. Dengan hasil ini, Arsenal resmi catatkan 5 kemenangan beruntun di Premier League dan membawa mereka naik ke posisi 5 dengan 15 poin dari 7 laga.
Susunan Pemain Arsenal vs Watford:
Arsenal (4-4-2): Petr Cech (C) (Bernd Leno); Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, Rob Holding, Nacho Monreal; Lucas Torreira, Granit Xhaka, Aaron Ramsey (Alex Iwobi), Mesut Oezil; Pierre-Emerick Aubameyang (Danny Welbeck), Alexandre Lacazette.
Watford (4-2-2-2): Ben Foster; Marc Navarro (Kiko Fermenia), Craig Cathcart, Christian Kabasele, Jose Holebas; Abdoulaye Doucoure, Etienne Capoue, Roberto Pereyra, Will Hughes; Troy Deeney (C), Andre Gray (Isaac Success).
Kartu kuning: Mustafi, Torreira (Arsenal), Deeney, Doucoure (Watford).
Kartu merah: -
Tampil Efektif, Arsenal Menang 5 Kali Beruntun di Liga
#Arsenal #LigaInggris #Watford
Komentar
Posting Komentar