Andai Batal Gaet Marckho Sandy, Persija Sudah Punya Cadangan


Banner Footbal Live Star-Football5star


Football5star.com - Persija Jakarta sudah menyiapkan alternatif pemain lain andai gagal menggaet Marckho Sandy Meraudje. Mereka bahkan memiliki dua nama cadangan yang berposisi sebagai bek kanan.

Seperti diketahui, Macan Kemayoran -julukan Persija memang sangat bernafsu untuk mendatangkan bek kanan Sriwijaya FC tersebut. Bahkan kabarnya mereka sudah melakukan kesepakatan secara lisan dengan Marckho.

Akan tetapi, belakangan kabar tersiar Persebaya Surabaya menjadi klub terdepan untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain. Mereka siap menelikung Persija untuk merekrut Marckho.

Andai benar, Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco tak khawatir. Sebab saat ini timnya sudah memiliki dua opsi pemain lain yang bisa segera didatangkan untuk melapisi Ismed Sofyan.



"Selain Marckho Sandy, kami memiliki dua pemain lain yang bagus dan bermain reguler di liga. Kami hanya boleh datangkan satu nama saja. Saat ini kami punya banyak pemain muda U-19 yang bisa dinaikkian, seperti Anam dan Hamran," ungkap Teco kepada wartawan.

Teco sendiri tak tahu mengapa Marckho belum juga datang ke dalam tim. Padahal dia mengaku Persija sudah deal dengan Marckho.

"Kami sudah deal dengannya. Tapi sampai sekarang belum datang. Coba telepon dia saja, kalau batal kami punya pilihan lain dan dua-duanya itu bagus. Yang penting harus datang dahulu," tandas Teco.
Andai Batal Gaet Marckho Sandy, Persija Sudah Punya Cadangan

#Liga12018 #MarckhoSandyMeraudje #PersebayaSurabaya #PersijaJakarta

Komentar