Lopetegui Yakin Gareth Bale Bisa Menjadi Pengganti Ronaldo


Banner Footbal Live Star-Football5star


Football5Star.com, Indonesia – Pelatih baru Real Madrid, Julen Lopetegui, menaruh kepercayaan kepada Gareth Bale untuk menggantikan peran Cristiano Ronaldo yang hengkang. Lopetegui yakin kualitas yang dimiliki Bale akan membuat kepergian Ronaldo menjadi tak terlalu terasa.

Cristiano Ronaldo hengkang ke Juventus setelah membela Real Madrid selama sembilan musim. Dengan lebih dari 100 juta euro, Juventus resmi memboyong Ronaldo ke Allianz Stadium musim depan. Sementara bagi Real Madrid, kepindahan Ronaldo menyisakan lubang besar di dalam tim.

Namun, pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui, yakin bahwa lubang yang ditinggalkan Ronaldo bisa diisi oleh Gareth Bale. Eks pelatih timnas Spanyol itu percaya kualitas Bale cukup mumpuni untuk menggantikan Ronaldo di Real Madrid.

[caption id="attachment_141309" align="alignleft" width="300"] @OpstusSport[/caption]

“Kami yakin para pemain punya cukup kualitas untuk meraih kesuksesan. Bale adalah pemain luar biasa yang punya kualitas besar. Kami yakin dia bisa mengisi lubang yang ditinggalkan Ronaldo,” kata Lopetegui dilansir Football5Star.com dari Telegraph.

“Awalnya kami menganggap Ronaldo sebagai pemain paling penting di dalam tim dan sejarah Real Madrid. Namun dia menyampaikan keinginannya untuk pindah dan klub menyetujui. Kami berharap dia bisa meraih kesuksesan,” ujar dia menambahkan.

Bale sendiri awalnya juga ingin hengkang, sama seperti Ronaldo. Akan tetapi ketika pelatih Zinedine Zidane mundur dan Ronaldo hijrah, posisi Bale kembali menjadi aman. Pemain asal Wales itu diprediksi akan menjadi pemain utama El Real selepas Ronaldo pergi.

“Dia sangat bahagia bermain di Real Madrid. Dia bahagia berada di sini. Ini adalah kesempatan besar baginya untuk menunjukkan kualitas sebenarnya,” tutur Lopetegui.

Real Madrid selanjutnya akan menghadapi laga pramusim bertajuk International Champions Cup (ICC) 2018 kontra Manchester United, Rabu (1/8/2018).
Lopetegui Yakin Gareth Bale Bisa Menjadi Pengganti Ronaldo

#CristianoRonaldo #GarethBale #JulenLopetegui #LigaSpanyol #RealMadrid

Komentar