FIFA Keluarkan Wasit Arab Saudi dari Piala Dunia


Football Live Star Football5Star.com, Indonesia - Wasit asal Arab Saudi, Fahad Al Mirdasi, dipastikan batal berpartisipasi di Piala Dunia 2018. Komisi Wasit FIFA menilai Al Mirdasi yang terbukti meminta suap tak lagi memenuhi syarat untuk menjadi pengadil di Rusia 2018.

"Merujuk pada situasi terbaru dari wasit Fahad Al Mirdasi dari Arab Saudi, Komisi Wasit FIFA menilai dia tak lagi memenuhi syarat untuk terpilih memimpin pertandingan di Piala Dunia 2018. Oleh karena itu, telah diputuskan bahwa pemilihan Fahad Al Mirdasi dibatalkan dengan segera," terang FIFA dalam pernyataan resminya.

[caption id="attachment_129074" align="alignleft" width="357"]Fahad Al Mirdasi saat memimpin laga di Piala Konfederasi 2017. sport1.de[/caption]

Bukan hanya sang wasit, dua asistennya pun mengalami hal serupa. Mohammed Al Abakry dan Abdullah Al Shalwai juga harus mengubur mimpi berpartisipasi di Piala Dunia 2018.

"Sejelan dengan filosofi FIFA yang menunjuk ofisial pertandingan sebagai sebuah tim yang beranggotakan tiga orang selama masa persiapan, Komisi Wasit FIFA juga memutuskan untuk mendepak dua asisten wasit, Mohammed Al Abakry dan Abdullah Al Shalwai yang berada di tim Al Mirdasi," tambah pernyataan resmi FIFA.

Pendepakan Al Mirdasi membuat wasit yang memimpin di Piala Dunia 2018 tinggal 35 orang. Itu karena FIFA memutuskan tak mengganti posisi wasit asal Arab Saudi itu dengan wasit lain. Penggantian hanya dilakukan di posisi asisten wasit. Hasan Al Mahri (Uni Emirat Arab) dan Hiroshi Yamauchi (Jepang) masuk ke daftar pengadil.

Putusan FIFA ini menindaklanjuti permintaan dari Asosiasi Sepak Bola Arab Saudi yang telah terlebih dahulu menjatuhkan sanksi kepada sang wasit. Dua pekan lalu, mereka menghukum Al Mirdasi tak boleh lagi berkecimpung di sepak bola seumur hidup.

Al Mirdasi terbukti dan mengakui meminta sejumlah uang kepada Presiden Al Ittihad untuk memanipulasi hasil pertandingan. Hal itu dilakukan melalui pesan WhatsApp.
FIFA Keluarkan Wasit Arab Saudi dari Piala Dunia

#FahadAlMirdasi #FIFA #KomisiWasitFIFA #PialaDunia2018

Komentar