

Seusai laga, Guardiola menegaskan timnya tetap bermain serius dan ingin mengincar kemenangan. Ia menjelaskan bahwa targetnya saat ini adalah meraih poin tertinggi dalam semusim untuk mematahkan rekor Chelsea.
"Kami menganggap pertandingan ini serius sejak awal dan kami sangat gembira sejarah baru sudah di depan mata. Kami menginginkan kemenangan pada hari ini agar meraih rekor 96 poin di kandang sendiri pekan depan," kata Guardiola seperti dikutip Football5star.com dari Sky Sports, Minggu (29/4/2018).
"Kami memiliki sesuatu yang istimewa terkait kepercayaan diri. Sekarang saya ingin tim ini memastikan target selanjutnya untuk diraih di sisa musim ini,” sambungnya.
[caption id="attachment_121426" align="alignleft" width="300"]

Tambahan tiga angka ini menandai kemenangan ke-30 The Citizen sepanjang musim 2017-2018. Catatan ini menyamai rekor kemenangan yang dibuat Chelsea musim lalu. Dengan menyisakan tiga laga lagi, tentu peluang City menjadi tim yang paling sering meraih kemenangan dalam semusim terbuka lebar.
Selain itu, empat gol yang dicetak David Silva dkk juga telah membuat mereka kini sudah mengemas 102 gol. Torehan ini hanya terpaut satu gol saja dari Chelsea, yang dibuat pada musim 2009-2010.
Tidak sampai di situ, The Citizen kini hanya terpaut dua poin saja dari Chelsea (95) sebagai tim dengan perolehan poin tertinggi dalam semusim. Dengan koleksi 93 angka, klub milik Sheikh Mansour ini hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk menjadi klub terbaik Inggris sepanjang masa.
Rekor Baru di Depan Mata, Guardiola: City Ukir Sejarah
#ManchesterCity #PepGuardiola #Rekor #WestHamUnited #WestHamUnitedVsManchesterCity
Komentar
Posting Komentar