Petuah Luis Milla Kepada Anaknya


Football5star.com, Indonesia - Luis Milla, pelatih Timnas Indonesia, semringah melihat anaknya yang bermain di Divisi Segunda B bersama klub Fuenlabrada, Luis Milla Jr, berhasil Mencetak gol ke gawang Real Madrid, Rabu (29/11/2017). Gol tersebut juga membawa timnya menahan imbang Los Merengues dengan skor 2-2 di Santiago Bernabeu.

Milla mengutarakan kebahagiannya melalui akun twitter pribadinya @Luismillacoach. Dalam kicauannya yang diunggah sembilan jam lalu sejak berita ini diturunkan, ia mengucapkan selamat kepada Fuenlabrada atas prestasi tersebut.

Tak hanya itu, petuah juga ia berikan pada anaknya. Ia mengatakan bahwa kerja keras Milla Jr suatu saat akan mendapatkan balasan. Atas dasar itulah ia arsitek Timnas Indonesia itu berharap anaknya tak berhenti berjuang.

“Pertama, selamat @CFuenlabradaSAD untuk pertandingan hebat yang telah Anda capai. Dan Anda @ luis_milla21 selamat atas tingkat yang Anda demonstrasikan. Pada akhirnya, seperti dalam kehidupan, semua pekerjaan memiliki ganjaran. Jangan berhenti tumbuh!” kicau Milla yang ditulis menggunakan bahasa Spanyol.

https://twitter.com/Luismillacoach/status/935660225478234117

Gol yang diciptakan oleh Milla Jr tergolong cantik. Pasalnya, ia melepaskan bola melalui tendangan keras dari luar kotak penalti. Bola terlebih dahulu mengenai mistar sebelum akhirnya masuk ke gawang Madrid yang dikawal Keylor Navas.

Selain gol ke gawang Madrid yang ia ciptakan dalam ajang Copa Del Rey, musim ini di Divisi Segunda B, Milla Jr juga telah menorehkan dua gol dari tiga pertandingan yang telah ia mainkan.
Petuah Luis Milla Kepada Anaknya

#LuisMilla #LuisMillaJr #PelatihTimnasIndonesia #RealMadrid

Komentar