
Football5star.com, Indonesia - Salah satu pentolan Bonek, pendukung Persebaya Surabaya, Andi Kristianto atau yang biasa dikenal dengan spaan Andie Peci mengutarakan kebahagiaanya. Green Force berhasil menjuarai Liga 2 dan sebelumnya mendapatkan satu tempat di Liga 1 musim depan.
Kebahagiaan itu ia ungkapkan melalui akun twitter pribadinya @andiepeci, Rabu (29/11/2017). Mengutip kata salah satu sastrawan terkemuka di tanah air, Pramoedya Ananta Toer, ia mengatakan keberhasilamn tersebut hadir karena sebuah harapan.
https://twitter.com/AndiePeci/status/935712720158040064
Wajar saja, pasalnya ia adalah salah satu penggerak Bonek untuk berjuang melawan PSSI ketika Persebaya milik PT. Persebaya Indonesia yang notabene sah atas kepemilikan nama tersebut sempat tidak diakui.
Saat itu federasi lebih mengakui “Persebaya” lainnya yang saat itu berada dibawah naungan PT. Mitra Muda Inti Berlian yang saat ini telah berubah menjadi Bhayangkara FC. Beberapa tahun juga Peci bersama Bonek lainnya rela untuk "puasa ke Stadion" untuk memperjuangkan Bajul Ijo yang asli.
“Apa yg diraih Bonek dan Persebaya skrg adalah pesan bahwa: Selalu ada harapan utk mereka yg rela berjuang & berkorban. Seperti kata Pram: "Hidup tanpa harapan adalah hidup yang kosong" kicau Andie Peci.
Pengorbanan pria yang identik dengan topi di kepalanya tersebut dan berbagai Bonek terbayar tahun ini. Tahun 2017 ini menjadi waktu yang tak terlupakan bagi mereka.
Januari lalu, Persebaya diakui kembali oleh PSSI setelah kongres di Bandung dan berhak mengikuti Liga 2. Lalu November ini, Rendi Irwan dkk berhasil lolos ke Liga 1 serta menjadi pemenang Liga 2 musim ini. Selamat Persebaya dan Bonek!
Persebaya Juara, Ini Kata Pentolan Bonek
#AndiePeci #Liga2 #PersebayaSurabaya
Komentar
Posting Komentar