
Football5star, Indonesia - Direktur olahraga AS Roma, Monchi, menyayangkan sikap Leicester City yang menolak tawaran untuk Riyad Mahrez. Sebelumnya, Monchi sempat optimistis memboyong Mahrez ke Italia.
AS Roma menjadi satu di antara klub yang berminat mendatangkan Riyad Mahrez. Giallorossi telah mengajukan tawaran kepada Leiceter City, namun tawaran tersebut ditolak The Foxes.
I Lupi berani menebus Mahrez dengan banderol 30 juta euro (Rp 469,36 miliar). Namun jumlah tersebut tidak diterima Leicester yang menginginkan harga lebih tinggi.
Monchi pun menyayangkan sikap Leicester City karena sang pemain telah menunjukkan ketertarikannya untuk bergabung bersama AS Roma. Monchi mengatakan kalau Leicester City tidak akan mendapat tawaran yang lebih baik dari klub lain.
“Saya sempat optimistis bisa mendatangkan Mahrez. AS Roma telah melakukan segala upaya agar transfer tersebut bisa terealisasi,” ujar Monchi seperti dilansir dari ESPN.
“Mahrez bisa menjadi pemain termahal di buku sejarah AS Roma. Namun, kami tidak mendapat tanggapan positif dari Leicester.”
“Kami menganggap Mahrez sebagai pemain yang penting. Namun, prioritas kami bukan hanya kepadanya. Jika tidak ada kesempatan untuk menggaet Mahrez, kami harus mencari alternatif lain.”
“Kami masih bersedia menunggu tanggapan dari Leicester City,” ungkap Monchi.
Situasi pelik yang dialami AS Roma dan Leicester City coba dimanfaatkan oleh Inter Milan. Nerazzurri berencana ikut dalam perburuan Mahrez dan sudah menjadwalkan pertemuan dengan Leicester City. AS Roma memproyeksikan Mahrez sebagai pengganti Mohamed Salah yang hijrah ke Liverpool.
Kecewa dengan Leicester City, AS Roma Nyerah Kejar Riyad Mahrez
#ASRoma #LeicesterCity #RiyadMahrez
Komentar
Posting Komentar