Ganggu Sevilla, Monaco Ikut Buru Bacca


Football5Star.com, Indonesia - Juara Ligue 1 Prancis musim 2016-2017, AS Monaco, mengaku ingin mendatangkan Carlos Baca sebelum jendela transfer ditutup 31 Agustus mendatang. Hal ini diungkapkan langsung oleh agen Bacca, Sergio Barila.

“Monaco menelpon saya. Mereka ingin mengetahui situasi Bacca saat ini. Saya ingin memastikan apakah mereka serius pada Bacca atau tidak,” ujar Barila, pada Radio caracol, Rabu (9/8/2017).

Meski tidak memungkiri ketertarikan Monaco, Barila beranggapan bahwa klub yang berpeluang besar mendapatkan Bacca adalah Sevilla. “Saat ini ia sedang berada di Spanyol untuk membicarakan peluang bergabung di Sevilla,” tambah sang agen.

Barila juga mengatakan jika masih ada beberapa opsi yang akan dipilih Bacca untuk kariernya ke depan. “Ia ingin klub yang baik untuk kariernya dan bisa menjamin posisi utama,” sambungnya.

Karier Bacca di Milan tampaknya memang akan segera habis, setelah klub berjuluk I Rossoneri ini mendatangkan Andre Silva dan melejitnya penampilan Patrick Cutrone, membuat posisinya semakin terancam.

Ketertarikan Monaco mendatangkan penyerang asal Kolombia tersebut disinyalir kuat berkaitan dengan keadaan Kylan Mbappe yang terus digoda Manchester City dan beberapa tim besar lainnya agar keluar dari sana.

Andai Bacca benar-benar berlabuh ke Stade Louis II, bisa dipastikan ini akan menjadi kabar baik untuk sepak bola negaranya, karena di sana ia akan berduet dengan Radamel Falcao, duetnya di lini depan Kolombia.

 
Ganggu Sevilla, Monaco Ikut Buru Bacca

#ACMilan #ASMonaco #CarlosBacca #Kolombia #Sevilla

Komentar