
Football5star.com, Indonesia - Mantan Pelatih Montpellier Rene Girard mengaku yakin striker Arsenal Olivier Giroud takkan kembali ke Liga Prancis musim depan. Ia percaya pemain 30 tahun bakal bertahan di Inggris.
Manajer Arsenal Arsene Wenger musim lalu lebih memilih Alexis Sanchez sebagai penyerang tengah. Alhasil, kesempatan main Giroud menurun drastis. Ia hanya 11 kali jadi starter di Liga Inggris.
Meski demikian, Giroud tetap mampu mencetak 12 gol di Liga Inggris. Melihat situasi ini, Presiden Olympique Lyon Jean-Michel Aulas coba mendekati Giroud. Meski demikian, Girard percaya striker 30 tahun itu bakal bertahan di Inggris.
"Bila Anda telah mencicipi kaviar, sulit untuk kembali makan telur. Bahkan klub Inggris terkecil pun menawarkan gaji besar dan Giroud berada di liga yang sesuai dengan dirinya," kata Girard kepada Maxifoot.
"Setelah bermain luar biasa di Inggris, kembali ke Prancis mungkin lebih sulit pada tingkat manusia. Anehnya, di Prancis dia belum dikenali atas apa yang telah dilakukannya," Girard menambahkan.
Giroud telah membela Arsenal sejak 2012. Total, mantan pemain Montpellier itu telah tampil dalam 226 pertandingan di semua kompetisi dan mencetak 98 gol. Pemain 30 tahun itu juga memenangkan lima trofi di Meriam London, yakni tiga Piala FA dan dua trofi Community Shield.
Sebelum bersama Arsenal, Giroud membela Montpellier pada 2010–2012. Ia turut membawa klub itu juara Ligue 1 pada 2011/12.
Liga Inggris: Mustahil Giroud Kembali ke Prancis
#Arsenal #ArsenalVsHullCity #OlivierGiroud
Komentar
Posting Komentar