Peresmian Transfer Pellegrini ke Roma Tertunda Sehari


Football5star.com, Indonesia – Gelandang Sassuolo, Lorenzo Pellegrini, sudah sepakat bergabung dengan AS Roma. Tetapi peresmian transfer pemain 21 tahun ini harus tertunda sehari.

Menurut laporan, Pellegrini baru akan menandatangani kontrak dengan AS Roma pada Kamis (29/6/2017) di Trigoria. Padahal, semua urusan perpindahan sudah beres setelah Roma mengaktifkan klausul pembelian kembali pemain ini senilai 10 juta euro (sekitar Rp 151,452 miliar).

Usai timnas Italia U-21 kalah dari Spanyol U-21 pada semifinal Piala Eropa U-21, Selasa (27/6), Pellegrini mengatakan bahwa dia akan menandatangani kontrak dengan Roma di hotel penginapan tim. Tetapi situs Gianluca Di Marzio mengatakan bahwa ada penundaan.

Pellegrini akan tiba di Trigoria pada Kamis (29/6). Di sana, dia akan menandantangani kontrak dan secara resmi dinyatakan kembali menjadi bagian dari Roma, klub yang membesarknnya.

Pellegrini adalah jebolan akademi Roma. Dia dibeli Sassuolo pada Juli 2015 dengan harga 1,25 juta euro (sekitar Rp 18,931 miliar). Dalam transfer tersebut, Roma menyelipkan klausul pembelian kembali dan itu dimanfaatkan pada bursa transfer musim panas ini.

Musim lalu, Pellegrini memberikan kontribusi yang cukup besar bagi Sassuolo. Dia menyumbang total delapan gol dan delapan assist dalam 34 penampilannya di semua kompetisi.
Peresmian Transfer Pellegrini ke Roma Tertunda Sehari

#ASRoma #LorenzoPellegrini #Sassuolo

Komentar