Manchester United Siap Pagari Ander Herrera dari Kejaran Barcelona


Football5star, Indonesia - Manchester United dikabarkan The Metro, Selasa (30/5/2017), tertarik memberi perpanjangan kontrak untuk Ander Herrera yang tengah diincar Barcelona.

Ander Herrera musim ini tampil mengangumkan bersama Manchester United. Pemain 27 tahun itu menjadi langganan starter manajer Jose Mourinho di lini tengah Setan Merah.

Herrera tercatat tampil dalam 50 pertandingan di berbagai ajang. Pemain berpostur 182 cm itu juga sukses mencetak dua gol dan 11 assist di segala kompetisi.

Penampilan apik tersebut menimbulkan minat dari Barcelona. Apalagi raksasa asal Catalan itu berniat memperbaharui skuatnya untuk memasuki musim baru karena gagal menjadi kampiun La Liga 2016-2017.

Barcelona mendapatkan celah untuk memboyong Herrera ke Camp Nou karena kontrak sang pemain akan berakhir 30 Juni 2018. Namun, Herrera diketahui belum memiliki niat untuk meninggalkan Old Trafford karena betah bermain di bawah asuhan Mourinho.

Oleh sebab itu, Manchester United diprediksi bakal memberikan kontrak baru untuk Herrera dalam waktu dekat. Mourinho diketahui menginginkan manajemen klub untuk mengikat jasa Herrera untuk jangka panjang.

Ander Herrera bergabung dengan Manchester United dari Athletic Bilbao pada 2014. Secara keseluruhan, Herrera sudah tampil dalam 122 pertandingan dan mencetak 15 gol serta 20 assist.
Manchester United Siap Pagari Ander Herrera dari Kejaran Barcelona

#AnderHerrera #Barcelona #BeritaBola #ManchesterUnited #PremierLeague

Komentar