
Footbal5star.com, Indonesia -- Pemain Manchester United, Marouane Fellaini, mengungkapkan rasa terima kasihnya pada Jose Mourinho. Dia merasa dipercaya oleh The Special One.
Fellaini memenangi trofi pertama bersama MU musim ini di akhir pekan lalu. Piala Liga Inggris merupakan dua ajang yang sukses mereka rengkuh.
Di babak final yang berlangsung di Wembley, MU menang dengan skor akhir 3-2. Zlatan Ibrahimovic mencetak dua gol di laga itu, satu gol MU lainnya dibukukan oleh Jesse Lingard.
Sementara itu, striker Southampton, Manolo Gabbiadini mencuri perhatian dengan dua gol yang dicetaknya ke gawang David De Gea.
Dalam penampilanya musim ini, Fellaini beberapa kali mendapatkan kritik. Tapi Mourinho pasang badan, pemain asal Belgia itu mengucapkan rasa terima kasihnya karena sudah dibela.
"Di bulan Mei, dia memanggil saya untuk bilang bahwa dia percaya pada saya. Sejak awal, dia memberi saya kepercayaan diri. Saya selalu mempunyai hubungan yang baik dengan mereka. Setelah gol saya melawan Hull, saya datang menghampirinya dan mengucapkan terima kasih karena dia sudah melindungi saya di saat yang sulit," kata Fellaini di Soccernet.
"Dua merupakan pemenang yang memenangi trofi ke manapun dia pergi dan saya mempunyai hubungan yang sangat bagus dengannya. Saya mencoba menjalankan apa yang dia bilang pada saya. Mourinho tahu kualitas saya. Di mana saya bisa memberikan ancaman atau di mana saya bisa menjadi pemain penting. Saya merupakan Special One untuknya? Saya ada di sana untuk tim, saya merupakan pemain yang mementingkan tim," imbuhnya.
Liga Inggris: Marouane Fellaini Ungkap Dukungan Besar Jose Mourinho
#JoseMourinho #LigaInggris #ManchesterUnited #MarouaneFellaini #TheRedDevils
Komentar
Posting Komentar