Courtois: Tak Ada Satu Pun Pemain Chelsea yang Bersantai


Football5star, Indonesia – Kiper Chelsea, Thibaut Courtois, menyebutkan jika saat ini tak ada satu pun rekan-rekannya yang bersantai ketika telah berada di jalur aman untuk menjadi juara Premier League.

Seperti diketahui, Chelsea saat ini tengah kokoh memimpin klasemen dengan raihan 59 poin. Mereka unggul sembilan poin dari Tottenham Hotspur yang ada di peringkat kedua.

Kendati demikian, Courtois menyebutkan jika saat ini ia dan rekan-rekannya tetap fokus untuk menghadapi laga-laga berikutnya dan mengaku akan terus bekerja keras. Terutama baginya untuk mengawal gawang The Blues akan tak kebobolan.

"Semua pemain tidak ingin bersantai. Kami tahu kami masih punya 14 pertandingan lagi jadi kami harus menunjukkan jika kami adalah tim yang kuat dan tak ingin kehilangan poin," ujar Courtois dalam website resmi klub.

"Selanjutnya kami akan menghadapi Burnley, laga yang akan selalu sulit. Semua ini adalah tentang laga berikutnya dan kami harus siap untuk itu," tambahnya.

"Kami akan bertahan sebaik mungkin, tidak hanya tiga pemain bertahan di depan saya. Ini karena seluruh tim harus bekerja keras dan jika kami bermain seperti itu, akan sangat sulit untuk tim lain membobol gawang kami," pungkasnya.
Courtois: Tak Ada Satu Pun Pemain Chelsea yang Bersantai

#Chelsea #LigaInggris #ThibautCourtois

Komentar