Berita Bola: Angel Di Maria Bisa Gabung Shanghai Shenhua, Asal...


Football5star.com, Indonesia - Pelatih Shanghai Shenhua, Gustavo Poyet, membuka pintu lebar-lebar untuk kedatangan pemain sayap Paris Saint-Germain, Angel Di Maria.

Poyet ditunjuk untuk melatih di Hongkui Football Stadium pada akhir November lalu. Pria asal Uruguay itu sudah memboyong striker Argentina, Carlos Tevez dari Boca Juniors.

Setelahnya, dia juga dikabarkan tertarik meminang Di Maria. Akan tetapi, situasinya sedikit berbeda karena slot pemain asing di tubuh Shanghai Shenhua sudah penuh. Di Maria bisa datang jika Shenhua mengurangi stok legiun asingnya.

“Mungkinkan Angel Di maria tiba ke sini? Dengan Tevez tiba, jatah pemain asing penuh,. Satu-satunya jalan yang bisa meujudkan itu adalah jika ada seorang pemain yang hengkang. Kami sudah punya Freddy Guarin, Giovanni Moreno dan Obafemi Martins," ujar Poyet.

Di Maria mengalami awal yang sulit pada musim keduanya bersama PSG dan baru mengantongi satu gol serta lima assists dalam 15 laganya di Ligue 1.

Pemain berusia 28 tahun itu juga baru-baru ini terdepak dari skuad inti Pelatih Unai Emery sat menang besar 5-0 atas Lorient di Parc des Princes. Padahal, mantan penggawa Manchester United dan Real Madrid itu dilaporkan tidak mengalami cedera apapun.

Spekulasi yang beredar di ibu kota Prancis adalah bahwa Di Maria tidak bahagia dan agennya, Jorge Mendes, juga sedang menimang-nimang tawaran besar yang datangnya dari Cina.
Berita Bola: Angel Di Maria Bisa Gabung Shanghai Shenhua, Asal...

#AngelDiMaria #CarlosTevez #GustavoPoyet #ParisSaintGermain #ShanghaiShenhua

Komentar