
Football5star.com, Indonesia - Gelandang asal Brasil, Diego Ribas, tidak menyesali keputusannya bergabung dengan Juventus pada 2009.
Bersama tim berjulukan I Bianconeri, Diego kurang bersinar. Dia gagal mengangkat prestasi tim sehingga dilego hanya satu musim berselang.
Padahal, dia mendapatkan ekspektasi tinggi mengingat nilai transfernya mencapai 25 juta euro.
"Saya tidak menyesali apa pun. Saya mendapatkan tawaran dari Real Madrid dan Bayern, tetapi memilih Juventus," ucap Diego.
Ada anggapan Diego tidak bisa bermain bersama dengan Alessandro Del Piero. Namun, sang pemain kembali menepisnya.
"Luigi Del Neri mengatakan demikian, tetapi Del Piero adalah sosok hebat. Kami memiliki hubungan luar biasa di dalam dan luar lapangan," kata Diego.
Liga Italia: Diego Tak Menyesal Tolak Madrid dan Bayern demi Juventus
#DiegoRibas #Juventus
Komentar
Posting Komentar