Football5star.com, Indonesia - Philippe Coutinho terus memperlihatkan performa apik bersama Liverpool musim ini. Dia bahkan kini melewati Neymar sebagai pemain Brasil paling produktif di Eropa.
Sepanjang musim, Coutinho telah berkontribusi pada 8 gol Liverpool yang dibagi menjadi 4 gol dan 4 assists. Berbeda tipis dengan Neymar yang membuat empat gol dan tiga assists.
Pada laga melawan Crystal Palace ketika The Reds berhasil menang 4-2 pada Minggu (30/10) dini hari WIB, Coutinho membukukan dua assist.
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, juga tak pernah meragukan kualitas Coutinho. Dia pun merasa, semua orang tak akan membantah klaim bahwa Coutinho adalah pemain hebat.
"Apa yang bisa saya katakan? Coutinho adalah pesepak bola hebat. Semua orang tahu itu. Saya tak perlu banyak berkata tentang dia," puji Klopp.
"Bagi seorang pemain berusia 24 tahun, Coutinho memperlihatkan performa dan kerja keras yang luar biasa. Itu sangat penting bagi tim ini," tambah dia.
Menurut Klopp, tak banyak pemain yang memiliki tipe seperti Coutinho. "Kemampuannya sangat penting karena dia tak bisa genius setiap hari. Dan kala itu terjadi, Coutinho tetap mampu tampil baik dan maksimal," pungkas dia.
Liverpool FC: Klopp: Tak Ada yang Membantah Kualitas Coutinho
#JuergenKlopp #Liverpool #Neymar #PhilippeCoutinho
Komentar
Posting Komentar