Tak cuma bek Tottenham Hotspur, Danny Rose, yang memuji kemampuan Sadio Mane. Manajer Spurs, Mauricio Pochettino, pun mengaku berhasrat punya pemain dengan karakter serupa winger anyar Liverpool itu.
Saat kedua tim berduel pada akhir pekan lalu di Stadion White Hart Lane, Tottenham memang dibuat kesulitan oleh Mane. Beruntung, gol Rose menyelamatkan mereka dari kekalahan.
Pochettino pun mengungkap The Spurs masih membutuhkan seorang pemain. Bahkan, jika boleh memilih, dia ingin kedatangan pemain seperti Mane.
"Kami butuh pemain yang lebih agresif dan memberikan dampak signifikan saat menyerang. Kami memang memiliki pemain seperti Christian Eriksen, Son Heung-Min, atau Erik Lamela. Mereka pemain yang senang bermain dengan kakinya," ujarnya kepada Liverpool Echo.
Mane menjadi pemain baru yang langsung memberi kontribusi apik untuk Liverpool. Dia acap dipasang Manajer Juergen Klopp sebagai starter dan mampu tampil impresif di setiap laga.
"Karakteristik seperti Mane yang bisa dibilang sangat agresif dan mampu menyerang dengan cepat," pungkas Pochettino.
Liga Inggris: Pochettino Ingin Tottenham Punya Pemain Seperti Sadio Mane
#LiverpoolFC #MauricioPochettino #SadioMane #TottenhamHotspur
Komentar
Posting Komentar