Bek Manchester City, Vincent Kompany, menilai faktor mental menjadi salah satu alasan utama kegagalan tim nasional Inggris di Piala Eropa 2016.
Setelah melewati babak kualifikasi dengan rekor sempurna, Inggris malah tampil mengecewakan di putaran final Piala Eropa. Mereka tersingkir di babak 16 besar karena kalah 2-1 dari Islandia.
Kompany, yang tidak dibawa oleh pelatih Marc Wilmots ke timnas Belgia karena cedera, menilai sebenarnya The Three Lions merupakan salah satu tim favorit untuk menjadi juara. Ia melihat bahwa permasalahan yang dihadapi Wayne Rooney dkk. adalah masalah psikologis.
“Aku pikir Inggris akan menunjukkan kualitas mereka ketika melawan Islandia, tetapi apa yang aku lihat justru kegagalan besar dalam permainan kolektif. Melihat dari luar, aku tidak memahami kenapa hal itu bisa terjadi,” ujar Kompany seperti yang dikutip oleh Mirror.
“Mereka memiliki salah satu skuat terkuat di Piala Eropa 2016, tetapi sepertinya sebuah masalah psikologis telah membuat mereka bermain seperti itu. Sepertinya ada sesuatu yang mengganggu mereka,” tambah dirinya
Dalam kesempatan yang sama, pemain berusia 30 tahun tersebut juga memberikan saran kepada Inggris jika ingin menjadi juara di masa mendatang.
“Aku ingin melihat Inggris bermain seperti sebuah tim Inggris. Aku ingin mereka mengandalkan kecepatan, kekuatan fisik, dan pantang menyerah. Jika Inggris ingin sukses, mereka harus kembali melakukan hal-hal terbaik yang mereka mampu,” terangnya.
UEFA Euro 2016: Kompany: Inggris Punya Masalah Psikologis
#Euro2016 #Inggris #PialaEropa2016 #VincentKompany
Komentar
Posting Komentar