Selepas mundurnya Roy Hodgson, timnas Inggris dikabarkan siap mencari pengganti dari luar negeri. Nama Lars Lagerback konon menjadi salah satu kandidat. Namun, sebelum isu melebar, pelatih Islandia itu buru-buru membantahnya.
Lagerback langsung buka suara mengenai isu menggantikan posisi Hodgson di timnas Inggris. Dia dengan tegas mengaku ogah dan lebih memilih fokus membawa Islandia meneruskan mimpi di Piala Eropa 2016.
Dalam beberapa hari terakhir, nama Lagerback memang menjadi kandidat kuat pengganti Hodgson. Dia dianggap menjadi sosok tepat karena sudah terbukti membuat Islandia mengejutkan pada gelaran Piala Eropa tahun ini.
Kendati demikian, pelatih berusia 67 tahun ini ternyata tak mau ditawari posisi tersebut. Dia sendiri sadar belum terlalu memiliki kualitas untuk timnas Inggris
“Saya tidak mau memikirkan itu (menjadi pelatih Inggris). Setiap kali saya melihat diri saya sendiri di cermin saya menyadari bahwa saya harus mengambil lebih mudah di masa depan,” ungkap Lagerback seperti dilansir Four Four Two.
“Saya berharap bahwa saya bisa tetap di sepak bola dalam beberapa cara, tapi saya tidak berpikir saya akan mengambil pekerjaan itu,” lanjut dia.
Lagerback sendiri merasa tak pantas bila nantinya ditunjuk. Dia bahkan bakal terang-terangan menolak untuk jadi pelatih The Three Lions
“Saya belum pantas. Saya masih harus melakukan perjalanan panjang yang nyata,” tandas pelatih berpaspor Swedia itu.
Berita Terkini: Lagerback Ogah Jadi Pengganti Hodgson di Timnas Inggris
#LarsLagerback #PialaEropa2016 #RoyHodgson #TimnasInggris #TimnasIslandia
Komentar
Posting Komentar