Berita Terkini: Dani Alves Berharap Setim dengan Pogba Musim Depan


Setelah resmi menjadi pemain baru Juventus, Dani Alves punya satu harapan awal. Dia sangat ingin salah satu pemain terbaik Juventus, Paul Pogba, tidak hengkang pada musim panas ini, dan keduanya bisa setim.


Kebetulan, beberapa bulan terakhir Pogba memang dikabarkan tengah didekati beberapa klub besar, mulai dari Real Madrid, Paris Saint-Germain, sampai Manchester United.


Mereka pun siap menggelontorkan dana besar untuk mendatangkan gelandang tim nasional Prancis tersebut. Menyikapi rumor itu, Alves berharap Pogba tak akan hengkang dan masih bertahan di skuat I Bianconeri pada musim depan.


“Dia adalah elemen penting klub dan seorang pemain berkualitas. Rasanya Pogba tak akan pergi,” ujar Alves kepada Express.


“Saya berharap bisa bermain bersamanya, dimana akan jadi sebuah kebanggaan. Selain dia banyak pemain hebat lain di tim ini,” tambah dia.


Alves sendiri mengaku tak sabar untuk bermain di pentas Serie A dan bertemu rekan-rekan barunya terutama Pogba.


“Saya tak sabar membagi pengalaman dengan para pemain Juventus, dan meraih sukses bersama-sama,” tutup Alves.


Kedatangan Alves disinyalir akan memakan korban. Stephan Lichtsteiner konon sudah siap hengkang ke klub raksasa Prancis, Paris Saint-Germain.


Alves sendiri diharapkan bisa menularkan pengalamannya menjuarai Liga Champions selama di Barcelona. Kebetulan, salah satu alasan kuat Juventus menggaet Alves dari Barcelona memang karena misi menjadi klub terbaik di benua biru.



Berita Terkini: Dani Alves Berharap Setim dengan Pogba Musim Depan

#DaniAlves #Juventus #PaulPogba

Komentar