Bek Paris Saint-Germain, Serge Aurier, dikabarkan tengah berada di dalam tahanan karena terlibat ketegangan dengan pihak kepolisian.
Berdasarkan laporan berbagai media Prancis, Aurier ditangkap pada Senin pagi karena menghina dan menyikut leher seorang polisi setelah berekreasi di sebuah klub malam di Paris.
Le Parisien menuliskan bahwa pemain berusia 23 tahun tersebut tidak sendiri. Ia bersama dengan beberapa teman-temannya berada di Champs-Elysees ketika insiden terjadi.
Pihak PSG sendiri telah mengkomfirmasi bahwa Aurier tengah ditahan di kantor polisi, tetapi mereka tetap enggan memberikan komentar mengenai penangkapan tersebut. Mereka ingin melihat dan mempelajari situasi terlebih dahulu, sebelum memberikan pernyataan terkait peristiwa yang terjadi di luar musim kompetisi.
Ini bukan kali pertama Aurier terjerat masalah. Seperti yang kita ketahui, pada bulan Februari silam, ia sempat disanksi selama enam pekan oleh klub karena menghina pelatih Laurent Blanc dan rekan-rekan satu timnya.
Jika terbukti bersalah, bukan tidak mungkin pemain asal Pantai Gading tersebut akan kembali mendapatkan hukuman dari PSG.
Aurier dibeli dari Toulouse dengan harga sekitar 10 juta Euro pada awal musim. Ia total telah bermain sebanyak 33 kali di seluruh kompetisi musim ini, menyumbangkan 4 gol dan 3 assist.
Sepak Bola: Serang Polisi Di Paris, Bek PSG Ditahan
#ParisSaintGermain #SergeAurier
Komentar
Posting Komentar