AC Milan selangkah lagi akan melaju ke final Coppa Italia. Milan bakal menghadapi Alessandria, Rabu (3/2) dini hari WIB, di leg kedua semifinal dan cuma butuh hasil seri.
Pada leg pertama, Riccardo Montolivo dkk meraih kemenangan tipis 1-0. Status Alessandria sebagai tim kasta ketiga Liga Italia pun membuat Milan sangat diunggulkan untuk lolos ke final.
Kiper Christian Abbiati menyebut lolos ke final Coppa Italia akan sangat berpengaruh bagi Milan. Termasuk dalam menaikkan moral bertanding I Rossoneri di kancah Liga Italia. Seperti diketahui, Milan menargetkan finis di peringkat ketiga Liga Italia namun saat ini masih duduk di posisi keenam.
“Melaju ke final akan sangat berarti. Itu akan meningkatkan kepercayaan diri kami dan memberikan efek positif di liga. Memenangkan piala untuk klub ini akan jadi sumber kepuasan besar,” ujar dia.
“Kami harus memastikan satu tempat di final Coppa Italia. Kami akan bermain seperti yang sudah kami ketahui. Namun, laga esok sudah pasti tak akan mudah,” sambung Abbiati.
Seandainya bisa lolos ke final, Milan akan menghadapi pemenang antara Juventus dan Inter Milan. Kendati begitu, Abbiati tak peduli siapa calon lawan timnya, yang penting Milan lolos dulu.
“Juventus dan Inter dua tim hebat. Namun, sulit bagi Inter untuk membalikkan ketinggalan tiga gol. Siapa yang kami pilih? Itu bukan masalah. Kami akan fokus untuk lolos ke final,” tandas dia.
Pengaruh Lolos ke Final Coppa Italia Bagi Milan
#ACMilanVsAlessandria #ChristianAbbiati
Komentar
Posting Komentar